KLIPING KESEHATAN
Penyusun :
Gading Hartanto ( 045 / XI IPA 1 )
SMA
NEGERI 1 JETIS
2012/2013
PENGESAHAN
Laporan Kegiatan Siswa ini telah diperiksa
dan disetujui oleh Guru Pembimbing serta telah disyahkan oleh Kepala Sekolah
SMA N 1 Jetis pada :
Hari :………………………….
Tanggal :…………………………..
Wali
Kelas Guru Pembimbing
Arief Wismono, SPd Much. Kasmadi, SPd
Nip 19690220
199412 1 006 Nip 19690109 200701 1 009
Kepala
Sekolah
Drs. Herman Priana
Nip 19570511 198603 1 001
KATAPENGANTAR
Puji syukur kehadirat Tuhan yg Maha Esa kerena telah melimpahkan rahmat serta hidayah- Nya sehingga kliping tentang kesehatan ini dapat di selesaikan. kliping ini di susun agar dapat mengambil manfaat tentang penting nya berolah raga bagi kesehatan tubuh
Pada kesempatan
ini kami mungucapkan terima kasih kepada:
- Bapak Much. Kasmadi, SPd yang telah memberi kesempatan membimbing
sampai terselesaikannya laporan ini.
- Semua pihak terkait yang tidak dapat
kami sebutkan Satu persatu
Saya
menyadari bahwa laporan ini masih jauh
dari sempurna, untuk itu kritik dan saran yang membangun sangat diharapkan.
Penyusun
DAFTAR
ISI
Halaman
HALAMAN JUDUL...................................................................................................... 1
LEMBAR PENGESAHAN........................................................................................... 2
KATA PENGANTAR.................................................................................................... 3
DAFTAR ISI.................................................................................................................. 4
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar
Belakang Masalah...................................................................................... 6
Awali
Hari dengan Sarapan............................................................................................. 8
Cara Push Up yang Benar Dan Manfaatnya.................................................................... 10
Mengatasi
Malas Berolahraga.......................................................................................... 12
Sikap
Optimisme Dapat Menigkatkan
Kesehatan............................................................ 14
Rajin
Sikat Gigi................................................................................................................ 17
3000
Warga Ramaikan Jalan
Sehat.................................................................................. 18
Jauhkan
Anak dari Asap Rokok....................................................................................... 18
Tak
Cukup Aerobik Untuk
Langsing............................................................................... 19
Kedelai
Dapat Memperbaiki Gejala Klinis Wanita Menopause...................................... 20
Seperempat
Penduduk Dunia Menderita
Hipertensi........................................................ 21
Tak
Selamanya Kolesterol itu
Jahat................................................................................ 22
Peran
Kedelai dalam Mencegah Bahaya
Koesterol......................................................... 23
Peran
Kacang Hijau Dan Kedelai dalam Mengatasi
Hipertensi...................................... 25
Vitamin
– Vtamin Pada Kacang Kedelai.......................................................................... 27
Vitamin
– Vitamin Pada Kacang
Hijau............................................................................. 29
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Kesehatan
adalah anugerah yang diberikan sang pencipta kepada hamba-Nya. Maka hendaklah
sebagai hamba-Nya kita berusaha menjaga dan memelihara kesehatan kita. Karena
kesehatan tidak ternilai harganya. Terkadang pada saat kita sehat, kita lupa
akan nikmat tersebut dan ketika sakit kita baru sadar dan merasakan betapa kesehatan sungguh sangat berharga.
Tubuh yang
sehat bisa didapatkan dari berolahraga secara teratur, menkomsumsi makananan
bergizi, dan lingkungan yang sehat dan bersih. Lingkungan yang sehat terkadang sering tidak kita perhatikan
karena kesibukan dalam bekerja sehingga lingkungan sekitar tidak dijaga
kebersihannya. Akibat dari lingkungan yang tidak sehat dapat menimbulkan
berbagai macam penyakit, salah satu yang mengkhawatirkan adalah deman berdarah
(DBD) karena dapat menyebabkan kematian.
Kesehatan
lingkungan sangat penting untuk dijaga bersama dan harus ada kesadaran dari
tiap masyarakat dari semua kalangan betapa penting dan berharganya kesehatan
lingkungan.
Tujuan dan Ruang Lingkup Kesehatan Lingkungan
Tujuan dan
ruang lingkup kesehatan lingkungan dapat dibagi menjadi dua, secara umum dan secara khusus.
Tujuan dan
ruang lingkup kesehatan lingkungan secara umum, antara lain:
- Melakukan
koreksi atau perbaikan terhadap segala bahaya dan ancaman pada kesehatan
dan kesejahteraan hidup manusia.
- Melakukan
usaha pencegahan dengan cara mengatur sumber-sumber lingkungan dalam upaya
meningkatkan derajat kesehatan dan kesejahteraan hidup manusia.
- Melakukan
kerja sama dan menerapkan program terpadu di antara masyarakat dan
institusi pemerintah serta lembaga nonpemerintah dalam menghadapi bencana
alam atau wabah penyakit menular.
Adapun tujuan
dan ruang lingkup kesehatan lingkungan secara khusus meliputi usaha-usaha
perbaikan atau pengendalian terhadap lingkungan hidup manusia, yang di
antaranya berupa:
- Menyediakan
air bersih yang cukup dan memenuhi persyaratan kesehatan.
- Makanan
dan minuman yang diproduksi dalam skala besar dan dikonsumsi secara luas
oleh masyarakat.
- Pencemaran
udara akibat sisa pembakaran BBM, batubara, kebakaran hutan, dan gas
beracun yang berbahaya bagi kesehatan dan makhluk hidup lain dan menjadi
penyebab terjadinya perubahan ekosistem.
- Limbah
cair dan padat yang berasal dari rumah tangga, pertanian, peternakan,
industri, rumah sakit, dan lain-lain.
- Kontrol
terhadap arthropoda dan rodent yang menjadi vektor penyakit dan cara
memutuskan rantai penularan penyakitnya.
- Perumahan
dan bangunan yang layak huni dan memenuhi syarat kesehatan.
- Kebisingan,
radiasi, dan kesehatan kerja.
- Survei
sanitasi untuk perencanaan, pemantauan, dan evaluasi program kesehatan
lingkungan
Awali Hari dengan Sarapan
Manfaat Sarapan
Sarapan
atau makan pagi penting untuk dilakukan. Alasannya karena saat tidur selama
kurang lebih 8 jam tubuh kita tidak ada makanan yang masuk dalam tubuh
sedangkan aktivitas seperti bernafas, bergerak atau aktivitas ringan lain tetap
berjalan. Akibatnya kadar gula dalam tubuh sangat rendah. Sedangkan pagi hari
aktivitas fisik mulai berjalan, seperti melakukan perjalanan ke kantor,
berpikir atau perlunya konsentrasi agar dapat melakukan kegiatan dengan baik.
Semua ini memerlukan adanya energi dan energi didapatkan dari makanan yang
disantap.
Dengan
menyantap makanan yang baik, akan membuat tubuh akan merasa kenyang dan akan
membangkitkan semangat untuk melakukan aktivitas. Anda tidak akan merasa lesu
atau disibukkan oleh perut yang kelaparan. Sarapan yang sehat dapat membantu
menurunkan kadar kolesterol. Secara emosi, sarapan dapat menjadi tempat berkumpulnya seluruh anggota
keluarga, saling bercerita, berkomunikasi dan mendekatkan diri secara emosi.
Ini merupakan hal yang baik untuk menciptakan keluarga yang harmonis.
Menu
Sarapan
Sarapan
sudah dilakukan setiap hari. Tetapi, apakah menu makan pagi Anda sudah sehat?
Banyaknya kalori yang sebaiknya masuk dalam tubuh kita waktu sarapan adalah
sebanyak 300-400 kalori. Makanan yang dianjurkan untuk sarapan adalah menu yang
cukup gizinya, menu yang sesuai dengan “Empat Sehat Lima Sempurna”, yang 3
diantaranya adalah terdiri dari karbohidrat, protein, susu, sereal. Pilihan lain adalah
dengan minum jus buah, 2 porsi buah besar, susu atau susu
rendah lemak.
Karena
waktu yang hanya sedikit, para karyawan sering sarapan setelah sampai di
kantor. Sisi negatif dari membeli makanan adalah kita tidak tahu sampai sejauh
mana kebersihan makanan tersebut. Untuk menghindari penyakit akibat makanan
yang kotor, upayakan untuk memilih mengkonsumsi makanan yang sehat yang
mengandung kandungan gizi yang cukup. Pilih makanan dalam kemasan yang tertutup
agar dapat dipastikan makanan tersebut tidak dihinggapi lalat atau nyamuk yang
membawa bibit peyakit.
Upayakan
juga untuk menghindari makanan yang kurang sehat atau yang berminyak di menu
sarapan yang dibeli. Misalnya Anda dapat menghindari mengkonsumsi jeroan saat
bersantap bubur. Hindari santan saat menikmati bubur kacang hijau, hindari
kerupuk saat bersantap nasi atau saat makan ketoprak. Tetapi, jangan lupa untuk
tidak membiasakan diri dengan bersantap gorengan sebagai menu sarapan pagi
karena kalori yang tinggi dan penggunaan minyak goreng yang kurang baik.
Kini,
tidak ada alasan lagi untuk memulai hari tanpa sarapan karena ternyata ada
banyak manfaat yang bisa didapat bila kita sarapan sehat secara rutin. Hal ini
juga dapat dilatih pada anak-anak agar mereka terbiasa untuk sarapan yang akan
memberikan energi bagi mereka untuk mengikuti kegiatan sekolah yang padat,
membantunya berkonsentrasi dan memahami pelajaran yang diberikan. Maka,
upayakan untuk menyediakan menu sarapan
yang sehat dan lezat yang akan dinikmati seluruh anggota keluarga.
Cara Push Up yang
Benar dan Manfaatnya
Push up memang
olahraga yang ringan dan efektif untuk mengecilkan perut. Push up bermanfaat untuk menguatkan
lengan dan otot perut. Namun sikap push up yang salah justru tidak membawa
manfaat apa pun malah memberi efek buruk pada tubuh. Lalu bagaimana sih sikap
atau posisi push up yang benar? Berikut ini adalah tips
melakukan push up yang benar dan efektif.
Tips melakukan push up
Tips melakukan push up
- Sebaiknya
jangan gunakan alas atau matras saat melakukan push up. Lakukan saja di
atas lantai.
- Posisi
tangan melebar di lantai. Kaki bertumpu pada ujung jari kaki, sehingga
seluruh tubuh bisa ditopang dengan lurus dan sempurna.
- Tekuk
sikut sambil membuang napas, turunkan posisi bahu sampai sikut membentuk
sudut 90 derajat.
- Kemudian
sambil menarik napas, dorong bahu ke atas sambil tangan selurus mungkin,
namun usahakan posisi sikut tidak kaku.
Push up sebaiknya dilakukan
saat perut sedang kosong, yaitu pagi dan sore hari. Untuk pemula disarankan
melakukan push up 2 seri setiap hari (25 kali perseri). Selanjutnya bisa
ditingkatkan secara bertahap.
Manfaat Push Up
Push up memiliki banyak manfaat untuk tubuh, antara lain yaitu
- Mengencangkan otot
Rajin push up akan mengencangkan otot khususnya otot bagian lengan. - Mencegah osteoporosis
Push up juga dapat memperkuat tulang sehingga mencegah dari tulang kropos atau osteoporosis. - Panjang umur
Sebuah studi dari University of Greifswald yang dilakukan selama tujuh tahun, menunjukkan bahwa rajin melakukan push up dapat meningkatkan kadar testosteron dalam tubuh. Testosteron ini berfungsi mencegah risiko diabetes, hipertensi, dan obesitas. - Meratakan perut buncit
Push up adalah salah satu olahraga yang ringan dan gratis untuk mengatasi perut buncit. Bagi yang ingin perutnya rata, ayo rajin push up!
Mengatasi Malas Berolahraga
Rasa malas adalah
satu dari sekian halangan seseorang untuk melakukan olahraga. Bukan hanya tidak
ada waktu, motivasi berolahraga juga sangat menentukan niat seseorang melakukan
olahraga. Ingin memiliki tubuh ideal tentu saja tidak akan terwujud jika kita
malas berolahraga. Sayangnya, rasa malas itu justru datang ketika sedang
semangatnya berolahraga. Tapi tenang saja, ada kiat bagaimana mengatasi malas untuk berolahraga.
Berikut ini tips dan caranya.
1. Tentukan tujuan
Motivasi selalu diawali dari tujuan. Apakah tujuan anda berolahraga selama ini? Ingin memiliki tubuh ideal? Membentuk otot, mencegah penyakit, atau dalam rangka penyembuhan? Tujuan itu sangat penting karena itu adalah hasil dari olahraga kita selama ini. Jika tujuan sudah ada, maka kita pun akan semakin termotivasi untuk lebih semangat berolahraga. Jadi tentukan tujuan yang jelas mengapa anda harus olahraga.
2. Mulai dari yang ringan dulu
Dalam melakukan olahraga, sangat tidak disarankan untuk langsung melakukan olahraga yang sulit atau berat. Apalagi langsung dengan frekuensi yang tinggi, hal tersebut justru akan membuat anda jenuh. Mulailah dari olahraga yang ringan dulu. Olahraga ringan tersebut bisa dimulai dari berjalan santai di pagi hari. Selanjutnya tingkatkan sesuai kemampuan.
3. Ajak teman
Ajaklah teman anda untuk berolahraga bersama sehingga kita bisa lebih bersemangat olahraga dan dapat mengatasi malas. Tidak harus banyak, 5 orang pun sudah cukup, yang penting tetap konsisten dan sama-sama memiliki motivasi. Biar lebih semangat, buatlah kompetisi kecil-kecilan dengan hadiah traktir makan. Jika anda kesulitan mencari teman, bergabunglah dengan klub-klub olahraga yang sudah ada.
4. Coba jenis baru
Hindari melakukan olahraga yang sama dalam waktu lama. Hal itu tentunya akan membuat kita jenuh dan malas. Untuk mengatasinya, cobalah untuk memulai jenis olahraga baru, dan bisa dikombinasikan dengan olahraga utama. Selain itu jika bosan dengan tempat yang sama, cobalah cari tempat lain yang menyenangkan untuk berolahraga.
5. Berilah hadiah untuk diri sendiri
Setelah target olahraga sudah terpenuhi, tidak ada salahnya memberi hadiah untuk diri sendiri. Anda patut mendapatkan hadiah setiap target olahraga yang telah dicapai. Misal nonton film, makan enak, tamasya, dan lain-lain. Hal ini juga bisa meningkatkan semangat anda dalam berolahraga.
1. Tentukan tujuan
Motivasi selalu diawali dari tujuan. Apakah tujuan anda berolahraga selama ini? Ingin memiliki tubuh ideal? Membentuk otot, mencegah penyakit, atau dalam rangka penyembuhan? Tujuan itu sangat penting karena itu adalah hasil dari olahraga kita selama ini. Jika tujuan sudah ada, maka kita pun akan semakin termotivasi untuk lebih semangat berolahraga. Jadi tentukan tujuan yang jelas mengapa anda harus olahraga.
2. Mulai dari yang ringan dulu
Dalam melakukan olahraga, sangat tidak disarankan untuk langsung melakukan olahraga yang sulit atau berat. Apalagi langsung dengan frekuensi yang tinggi, hal tersebut justru akan membuat anda jenuh. Mulailah dari olahraga yang ringan dulu. Olahraga ringan tersebut bisa dimulai dari berjalan santai di pagi hari. Selanjutnya tingkatkan sesuai kemampuan.
3. Ajak teman
Ajaklah teman anda untuk berolahraga bersama sehingga kita bisa lebih bersemangat olahraga dan dapat mengatasi malas. Tidak harus banyak, 5 orang pun sudah cukup, yang penting tetap konsisten dan sama-sama memiliki motivasi. Biar lebih semangat, buatlah kompetisi kecil-kecilan dengan hadiah traktir makan. Jika anda kesulitan mencari teman, bergabunglah dengan klub-klub olahraga yang sudah ada.
4. Coba jenis baru
Hindari melakukan olahraga yang sama dalam waktu lama. Hal itu tentunya akan membuat kita jenuh dan malas. Untuk mengatasinya, cobalah untuk memulai jenis olahraga baru, dan bisa dikombinasikan dengan olahraga utama. Selain itu jika bosan dengan tempat yang sama, cobalah cari tempat lain yang menyenangkan untuk berolahraga.
5. Berilah hadiah untuk diri sendiri
Setelah target olahraga sudah terpenuhi, tidak ada salahnya memberi hadiah untuk diri sendiri. Anda patut mendapatkan hadiah setiap target olahraga yang telah dicapai. Misal nonton film, makan enak, tamasya, dan lain-lain. Hal ini juga bisa meningkatkan semangat anda dalam berolahraga.
Sikap Optimisme Dapat Menigkatkan Kesehatan
Apa yang dimaksud dengan optimisme
atau bersikap optimis? Optimisme merupakan sikap selalu
mempunyai harapan baik dalam segala hal serta kecenderungan untuk mengharapkan
hasil yang menyenangkan. Optimisme dapat juga diartikan berpikir
positif. Jadi optimisme lebih merupakan paradigma atau cara berpikir.
Sewaktu mengalami kegagalan atau
tekanan hidup, bagaimana perasaan seorang optimis? Seorang yang berpikiran
positif atau berpikir secara optimis tidak menganggap kegagalan itu bersifat
permanen. Hal ini bukan berarti bahwa ia enggan menerima kenyataan. Sebaliknya,
ia menerima dan memeriksa masalahnya. Lalu, sejauh keadaan memungkinkan, ia
bertindak untuk mengubah atau memperbaiki situasi.
Bertolak belakang dengan optimisme,
pandangan pesimistis akan menganggap kegagalan dari sisi yang buruk. Umumnya
seorang pesimis sering kali menyalahkan diri sendiri atas kesengsaraannya. Ia
menganggap bahwa kemalangan bersifat permanen dan hal itu terjadi karena sudah
nasib, kebodohan, ketidakmampuan, atau kejelekannya. Akibatnya, ia pasrah dan
tidak mau berupaya.
Berpikir positif juga menjadi kunci
sukses untuk mengelola stres. Optimisme akan membuat seseorang menghadapi
situasi tidak menyenangkan dengan cara positif dan produktif.
Manfaat Berpikir Positif
Para ilmuwan telah membuat kesimpulan
atas riset selama puluhan tahun tentang manfaat berpikir positif dan optimisme
bagi kesehatan. Hasil riset menunjukkan bahwa seorang optimis lebih sehat dan
lebih panjang umur dibanding orang lain apalagi dibanding dengan orang pesimis.
Para peneliti juga memperhatikan bahwa orang yang optimistis lebih sanggup
menghadapi stres dan lebih kecil kemungkinannya mengalami depresi. Berikut ini
beberapa manfaat bersikap optimis dan sering berpikir positif.
- Lebih
panjang umur
- Lebih
jarang mengalami depresi
- Tingkat
stres yang lebih kecil
- Memiliki
daya tahan tubuh yang lebih baik terhadap penyakit
- Lebih baik
secara fisik dan mental
- Mengurangi
risiko terkena penyakit
jantung
- Mampu
mengatasi kesulitan dan menghadapi stres
Mengapa manfaat ini bisa diperoleh
bagi orang yang optimis dan berpikiran positif? Karena biasanya orang yang
optimis akan menghindari kegiatan yang dilakukan orang yang pesimis dalam
menghadapi stres dan tekanan hidup. Orang pesimis ketika menghadapi stres akan
mengalihkan perhatian dengan kegiatan seperti merokok, konsumsi alkohol, dan menikmati
makanan tanpa terkendali. Sedangkan seorang optimis akan melakukan lebih banyak
aktivitas fisik, mengikuti diet sehat, serta mengurangi rokok dan alkohol.
Cara untuk Bersikap Lebih Optimistis
Jika Anda sering berpikir secara
negatif terhadap orang lain ataupun terhadap situasi yang berat, bukan berarti
Anda tidak dapat berpikir positif. Anda dapat mengubah cara berpikir negatif
menjadi positif. Tidaklah sulit untuk melakukannya, namun membutuhkan waktu dan
latihan untuk membuat kebiasaan baru ini. Berikut ini beberapa cara untuk lebih
optimistis dan memiliki pikiran dan sikap yang positif.
·
Periksa diri Anda
Sewaktu Anda berpikir bahwa
Anda tidak akan bisa menikmati suatu peristiwa buruk atau tidak akan sukses
melakukan suatu tugas, segera singkirkan pikiran itu. Berfokuslah pada hal
positif yang akan dihasilkan.
Lakukan pemeriksaan secara berulang. Jika pikiran negatif lebih banyak, maka segera alihkan dengan pikiran positif.
Lakukan pemeriksaan secara berulang. Jika pikiran negatif lebih banyak, maka segera alihkan dengan pikiran positif.
·
Ikuti gaya hidup sehat
Berolahraga tiga kali
sehari dapat mengubah suasana hati menjadi positif dan mengurangi stres. Pola
makan yang sehat juga mempengaruhi pikiran dan tubuh. Serta coba mengelola
stres Anda.
·
Nikmati pekerjaan
Berupayalah menikmati
pekerjaan Anda. Tidak soal pekerjaan Anda, carilah aspek-aspek yang
menyenangkan Anda.
·
Cari teman yang positif
Carilah teman-teman yang
memandang kehidupan dengan positif. Orang-orang demikian adalah orang yang
optimis dan selalu mendukung Anda dengan memberi saran yang baik.
Sebaliknya jika Anda dikelilingi oleh orang-orang pesimis, akan meningkatkan stres Anda bahkan membuat Anda ragu untuk mengelola stres dengan cara yang sehat.
Sebaliknya jika Anda dikelilingi oleh orang-orang pesimis, akan meningkatkan stres Anda bahkan membuat Anda ragu untuk mengelola stres dengan cara yang sehat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar